Bus Kota Pinang Tabrak Pick Up di Siguragura, 13 Orang Luka-luka

Share this:
BMG
Bus Kota Pinang tampak ringsek setelah terlibat tabrakan dengan mobil pick up di jalinsum Siguragura, Asahan, Minggu (19/8/2018).

AEK SONGSONGAN, BENTENGASAHAN.com– Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalinsum Sigura-gura, Dusun IV, Desa Bandar Selamat, Kecamatan Aek Songsongan, Asahan, Minggu (19/8/2018). Bus Kota Pinang Indah BK 7772 DL, tabrakan dengan mobil pick up Suzuki Carry BK-8350 MY. Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun 13 penumpang mengalami luka-luka.

Informasi diperoleh, peristiwa itu berawal ketika mobil pick up Suzuki Carry yang dikemudikan Sahrul (38), warga Jalan Halat, Gang Tabib, Kota Matsum, Medan, dalam perjalanan dari arah Siguragura menuju ke arah Pulau Raja.

Tiba di lokasi kejadian, Sahrul diduga mengemudi dengan mengambil jalan terlalu melebar ke kanan. Saat bersamaan, Bus Kota Pinang Indah BK 7772 DL, yang identitas pengemudinya belum diketahui melaju dari arah berlawanan. Tabrakan pun tidak bisa dihindari.

(Baca: Jumpa Trailer di Tikungan By Pass Rantauprapat, Bripka Hadi Panjaitan Alami Patah Kaki)

Akibat tabrakan itu, mobil pick up oleng dan langsung berhenti di badan jalan. Sementara Bus Kota Pinang Indah berusaha banting stir dan membuatnya masuk parit. Setelah tabrakan itu, sopir bus langsung meninggalkan lokasi kejadian.

(Baca: 2 Remaja Direnggut Maut di Perlintasan Rel KA Tanpa Plang Bandar Pulo)

Kanit Laka Polres Asahan Iptu Rusdi dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Rusdi mengatakan, pihaknya sudah mengevakuasi kedua kendaraan dan melakukan olah TKP. Kemudian para penumpang yang mengalami luka-luka dbawa ke puskesmas terdekat guna mendapat perawatan.

Share this: