Tim Kerja Penanggulangan Masalah Kesehatan Masyarakat Dibentuk, Ini Tugasnya..

Share this:
TIUS SIAGIAN-BMG
Tim Kerja Penanggulangan Kesehatan Masyarakat bersama Wakil Walikota Tanjungbalai Ismail, usai pelantikan,  di Aula I Kantor Walikota Tanjungbalai, Selasa (16/10/2018).

TANJUNGBALAI, BENTENGASAHAN.com– Dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan masyarakat yang prima guna terwujudnya masyarakat yang sehat, Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungbalai membentuk Tim Kerja Penanggulangan Masalah Kesehatan Masyarakat. Tim ini nantinya diharapkan berperan aktif dalam membantu penanganan setiap masalah kesehatan di Kota Tanjungbalai.

“Tim ini nantinya akan bertugas menanggapi, mengenali, mencegah, mensosialisasikan, memonitor serta mengatasi setiap permasalahan kesehatan yang muncul di tengah-tengah masyarakat di wilayah Kota Tanjungbalai,” ujar Walikota Tanjungbalai HM Syahrial, dalam pidatonya yang dibacakan Wakil Walikota Tanjungbalai Ismail, bertempat di Aula I Kantor Walikota Tanjungbalai, Selasa (16/10/2018).

Dalam pidato tertulisnya itu, Walikota Tanjungbalai juga menegaskan bahwa kesehatan sudah merupakan kebutuhan dasar bagi masyarakat, sehingga segala upaya yang dilakukan dalam meningkatkan kesehatan masyarakat akan menjadi perhatian utama bagi Pemko Tanjungbalai. Oleh karena itu, guna mempercepat terwujudnya masyarakat Kota Tanjungbalai yang sehat dan mandiri dalam mengatasi masalah kesehatan tersebut, pembentukan Tim Kerja Penanggulangan Masalah Kesehatan Masyarakat melibatkan lintas sektoral mulai dari Lingkungan, Kelurahan, Kecamatan, Puskesmas, OPD, dan BPJS Kesehatan.

(Baca: Agar Masyarakat Terlindungi dari Obat dan Makanan Berisiko Terhadap Kesehatan)

(Baca: Pemko Tanjungbalai Apresiasi HKBP Turut Sukseskan Program Pembangunan Nasional)

Kepala Dinas Kesehatan Tanjungbalai ditunjuk sebagai Ketua Tim Kerja Penanggulangan Masalah Kesehatan Masyarakat dengan anggota antara lain Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat, Kepala Dinas Pendidikan. Kemudian, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman, Kepala Dinas Kominfo, Kepala BPBD, Kepala Bappeda, Kepala Kantor BPJS Kesehatan, seluruh camat se-Kota Tanjungbalai serta seluruh Kepala Puskesmas/Pustu se-Kota Tanjungbalai.

(Baca: Walikota Jajaki Kerjasama Kepelabuhanan Dengan PT Jasa Mulia Maritim)

(Baca: Kepala Puskesmas Semula Jadi dan 7 Pegawainya Terjaring OTT)

“Segala upaya mesti dilakukan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang, peningkatan status gizi, perbaikan sanitasi dasar dan membiasakan hidup bersih di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Tentu juga dibarengi dengan penyebaran informasi dan sosialisasi akan pentingnya hidup sehat yang dimulai dari lingkungan serta kemudahan akses pelayanan kesehatan,” pungkas walikota dalam pidatonya yang dibacakan Wakil Walikota Ismail tersebut.

Acara tersebut diakhiri dengan penyematan Pin sebagai tanda anggota Tim Kerja Penanggulangan Kesehatan Masyarakat oleh Wakil Walikota Tanjungbalai kepada seluruh anggota tim yang dilantik.

Share this: