HUT Ke-73, POMAL Tanjungbalai Asahan Sosialisasi Tertib Berlalulintas

Share this:
TIUS SIAGIAN-BMG
Danden Pomal Kapten Laut (PM) Marwansyah Damanik saat memasangkan helm kepada salah seorang peserta sosialisasi tertib berlalu-lintas, Kamis (14/2/2019).

TANJUNGBALAI, BENTENGASAHAN.com– Polisi Militer Angkatan Laut (POMAL) Tanjungbalai Asahan melaksanakan sosialisasi keselamatan berkendara bagi pengguna kendaraan bermotor roda dua. Kegiatan yang digelar bekerjasama dengan Sat Lantas Polres Tanjungbalai, Brimob, TNI-AD, dan Pemko Tanjungbalai, ini dilaksanakan dalam rangkaian memeringati Hari Jadi ke-73 Polisi Militer TNI AL (Pomal), jatuh pada 20 Februari 2019.

Pantauan Benteng Asahan (asahan.bentengtimes.com), saat sosialisasi berlangsung cuaca di Kota Tanjungbalai, dari pagi hingga siang sedang hujan. Meski demikian, sosialisasi tata tertib berlalulintas dengan berkeliling Kota Tanjungbalai itu dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Danlanal Tanjungbalai Letkol Laut (P) Ropitno MTr, melalui Danden Pomal Kapten Laut (PM) Marwansyah Damanik menuturkan, dengan sosialisasi itu diharapkan dapat meningkatkan kesadaran setiap pengguna kendaraan bermotor akan pentingnya tertib berlalulintas dan dengan sendirinya akan mengurangi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Dengan membiasakan diri tertib berlalulintas, akan tercipta kondisi masyarakat yang santun, tertib, disiplin, dan aman sekaligus mengurangi angka kecelakaan lalu lintas,” ujar Marwansyah.

Maka dari itu, Marwansyah mengimbau seluruh elemen masyarakat agar turut serta mendukung dan berpartisipasi dalam memasyarakatkan budaya tertib berlalulintas.

BacaTepergok Anggota TNI Mencuri Brondolan Sawit, Alasan Ibu Ini Buat Iba

Hadir mewakili Walikota Tanjungbalai, Wakil Walikota Ismail dalam pidatonya mengatakan, Kota Tanjungbalai dikenal sebagai salah satu kota yang terpadat penduduknya. Hal ini akibat terjadinya peningkatan jumlah penduduk yang cukup signifikan. 

Share this: