Bupati Nikson Jenguk Korban: Tidak Boleh Ada Pengeroyokan di Taput
- BENTENGASAHAN.com - Jumat, 6 Jul 2018 - 15:55 WIB
- dibaca 387 kali
Menurut Abdin, ia tidak tahu menahu apa penyebab adiknya dikeroyok sekelompok orang tersebut.
Ia berharap pihak kepolisian segera menangkap para pelaku pengeroyokan tersebut.
“Keluarga sudah melapor ke Polres Taput. Saya harap hukum masih ada untuk kami,” pintanya.
Kapolres Taput, melalui Kasubbag Humas Aiptu W Baringbing, membenarkan laporan seputar pengeroyokan yang terjadi di Desa Lobu Singkam. Pelapor adalah Hotnidar Situmeang (40), penduduk Tungkol Ni Huta, Desa Lobu Singkam Sipoholon, yang merupakan kakak ipar korban.
“Saat ini masih dalam proses lidik dan pengembangan berdasarkan keterangan saksi dan korban,” ujarnya.
Mengetahui hal itu, Bupati Taput Nikson Nababan langsung datang menjenguk korban pengeroyokan di RSU Tarutung.
“Biarlah proses hukum yang berjalan. Tidak boleh ada tindakan pengeroyokan di Tapanuli Utara (Taput),” tegasnya.