Benteng Asahan

Ayo! Dukung Istana Peninggalan Kesultanan Kota Pinang Jadi Ikon Sejarah

Masyarakat yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Labuhanbatu Selatan bersama pengurus KNPI foto bersama, usai gotong royong di areal eks Istana Kesultanan Kota Pinang, Sabtu (1/12/2018).

LABUSEL, BENTENGASAHAN.com– Semangat menjadikan Istana Peninggalan Kesultanan Kota Pinang menjadi ikon sejarah Labuhanbatu Selatan (Labusel) kembali muncul ke permukaan. Pengurus Besar (PB) Ikatan Keluarga Labuhanbatu Selatan (IKLAS) dan DPD KNPI Labusel sudah memulainya lewat langkah sederhana, gotong royong membersihkan areal bangunan yang terletak di Kelurahan Kota Pinang, Kecamatan Kota Pinang itu, Sabtu (1/12/2018).

“Kita berharap lokasi ini jadi cagar budaya, karena keberadaan Istana Peninggalan Kesultanan Kota Pinang ini tidak terlepas dari sejarah panjang masyarakat Labuhanbatu, terutama Labuhanbatu Selatan. Kita ingin eks bangunan Istana Kota Pinang ini dipugar dan dijadikan tempat wisata dan pelestarian budaya,” ujar Ketua PB IKLAS Sumut Rivai Nasution, kepada BENTENG ASAHAN (asahan.bentengtimes.com), Minggu (2/12/2018).

(Baca: Mediasi Pemkab Labusel Tak Jelas, Ratusan Petani Duduki Areal Kebun PT Sipef)

(Baca: Djarot Kunjungi Puing Istana Kesultanan Kotapinang: Anak Muda Harus Tahu Sejarah)

Setelah gotong royong, masih kata Rivai, langkah selanjutnya akan diadakan dialog publik, yang rencananya digelar pada 22 Desember 2018 mendatang. Rivai mengungkapkan, dalam dialog publik itu nantinya rencananya akan menghadirkan Gubernur Sumatera Utara Edi Rahmayadi, Kepala Dinas Parawisata dan Budaya Provinsi Sumut, Bupati Labusel, ahli waris Kesultanan Kota Pinang dan seluruh tokoh masyarakat Labuhanbatu Selatan.

“Kita juga berharap dukungan seluruh masyarakat menjadikan Istana Peninggalan Kesultanan Kota Pinang menjadi ikon sejarah Labuhanbatu Selatan,” tukasnya.

(Baca: Proyek Siluman di Huta Godang Labusel, Baru Dibangun Ambruk)

(Baca: Cucu Tuan Guru Besilam Baru: Ya Allah, Lancarkanlah Langkah Saudaraku Ini)

Terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Labusel Balyan Nasution, berharap kegiatan tersebut membawa hasil yang baik bagi Kabupaten Labusel.

“Selaku pemerintah, kita mendukung kegiatan itu,” tandas Balyan.