TANJUNGBALAI, BENTENGASAHAN.com– Usai melaksanakan ibadah salat pada hari Jumat, 19 Agustus 2022, Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi berkeliling ke dua kelurahan di Kota Tanjungbalai; Kelurahan Sejahtera dan Kelurahan TB Kota III, Kecamatan Tanjungbalai Utara.
Dalam kesempatan itu, Yusuf memberikan bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan.
“Pemberian sembako ini dilaksanakan dalam rangka Jum’at Barokah, mempererat hubungan silaturahmi sekaligus juga untuk meringankan beban hidup warga kurang mampu, terlebih dalam suasana masih dalam situasi Pandemi Covid-19 saat ini,” kata Yusuf, didampingi personel Bhabinkamtibmas.
Pembagian sembako dilaksanakan usai Salat Jum’at, mulai pukul 13.15 WIB dengan menyerahkan langsung kepada setiap warga yang membutuhkan.
Baca: Cium Tangan ‘Ibu Tua’ dan Pesan Pemilu Damai Kapolres Asahan
Baca: Vaksinasi Lansia di Tanjungbalai, Petugas Langsung Jemput Bola
Yusuf menuturkan, kegiatan bagi-bagi sembako dilakukan sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian Polres Tanjungbalai untuk berbagi kasih kepada warga masyarakat yang membutuhkan. Sembako yang diberikan tersebut ada sebanyak 50 paket, berupa beras karung ukuran 5 kg, mie instan, susu kaleng, dan ikan sarden kemasan kaleng.