Sertijab Kasat dan Kapolsek di Tanjungbalai, Tarigan di Narkoba, Hutagalung ke Teluk Nibung

Share this:
TIUS SIAGIAN-BMG
Kapolres Tanjungbalai AKBP Irfan Rifai saat menyematkan tanda pangkat terhadap para kapolsek yang mengikuti upacara serah terima jabatan di Lapangan Apel Polres Kota Tanjungbalai, Senin (12/8/2019).

Ancaman Terorisme dan Pujian ke AKP Ridwan

Upacara Serah Terima Jabatan dipimpin langsung Kapolres Tanjungbalai Kapolres Tanjungbalai AKBP Irfan Rifai, bertempat di Lapangan Apel Kapolres Kota Tanjungbalai. Kapolres mengatakan, sertijab adalah tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolda Sumatera Utara No: ST/691/VII/KEP/2019, yang ditanda tangani Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol IK Suardana, pada 24 Juli 2019.

“Selamat datang kepada para perwira yang baru bertugas di Polres Tanjungbalai, dan segeralah menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja baru. Ingat, jabatan ini adalah amanah yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Terima kasih saya ucapkan kepada rekan-rekan pejabat lama yang akan bertugas di tempat yang baru. Hendaknya pengalaman selama bertugas di Polres Tanjungbalai ini dapat dijadikan acuan kedepannya di tempat tugas yang baru,” pesan Irfan.

Kapolres menegaskan, polisi selain menjadi pelayan masyarakat, juga harus dapat menjadi sahabat bagi masyarakat. Tetapi, harus melakukan tindakan tegas bagi setiap orang yang melakukan pelanggaran hukum.

Personel Polres Tanjungbalai saat mengikuti Upacara Serah Terima Jabatan 6 perwira di Mapolres Tanjungbalai, Senin (12/8/2019).

BacaJajaran Polres Tanah Karo Mulai Kasak Kusuk, Enam Perwira Dimutasi

BacaWalikota Tanjungbalai Siap Buka Baju Hadapi Pengunjuk Rasa, Bah!

Pada kesempatan itu, Irfan mengungkapkan, ada satu ancaman terorisme yang merupakan tanggung jawab bersama termasuk seluruh perwira yang baru bertugas di Polres Tanjungbalai.

“Dan penggalangan seperti yang dilakukan AKP Ridwan sebagai Kasat Binmas selama ini, juga sangat luar biasa manfaatnya. Kiranya perlu dilanjutkan oleh Kasat Binmas yang baru,” ujar Irfan.

Share this: