Anggota DPR RI Fraksi Hanura Beri Bocoran Rencana Tol Medan-Rantauprapat

Share this:
OEN HASIBUAN-BMG
Anggota DPR RI dari Fraksi Hanura Erik Adtrada Ritonga bersama warga Labuhanbatu, Selasa (25/12/2018), di RM Cindelaras, Rantauprapat.

RANTAUPRAPAT, BENTENGASAHAN.com– Anggota DPR RI dari Fraksi Hanura Erik Adtrada Ritonga menyampaikan bocoran rencana pemerintah terkait pembangunan jalan tol Medan-Rantauprapat, sepanjang 224 Km. Anggota Komisi XI DPR RI ini menyampaikan, rencananya tol Medan-Rantauprapat Tahun sudah selesai pada 2024.

“Saat ini, yang sudah selesai Tol Medan-Tebing Tinggi. Mudah-mudahan, jalan tol akan tersambung ke Rantauprapat Tahun 2024,” tutur Erik Adtrada Ritonga, menjawab pertanyaan warga saat melakukan reses dengan masyarakat Labuhanbatu di RM Cindelaras, Rantauprapat, Selasa (25/12/2018). Erik menjelaskan, pembangunan tol Medan-Rantauprapat merupakan bagian dari program pemerintah agar pembangunan Tol Trans Sumatra Medan-Palembang sudah harus selesai pada Tahun 2027.

Dalam pertemuan tatap muka itu, Kepala Lingkungan (Kepling) Sibuaya Saparuddin Nasution, menyampaikan keluhan mengenai kondisi infrastruktur jalan sejauh 2 km di lingkungannya yang sangat memprihatinkan. Selama ini, mereka sudah menyampaikan aspirasinya ke Pemkab Labuhanbatu agar segera mendapat perbaikan.

Keluhan serupa disampaikan Bangun Pasaribu, Kepling Pendidikan, Bakaran Batu, Kecamatan Rantau Selatan. Bangun juga menyampaikan minimnya perhatian pemerintah terhadap pembangunan jalan di lingkungannya.

BacaDitahan KPK, Eks Anggota DPRD Sumut Rijal Sirait Minta Maaf ke Warga

BacaTersangka Suap Gatot Pujo, Rooslynda dan Rinawati Juga Pakai Rompi KPK

Menanggapi keluhan warga, wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) Sumut 2 ini berharap agar usulan itu dituangkan dalam bentuk proposal untuk tindaklanjuti.

Untuk diketahui, kunker (kunjungan kerja) Erik merupakan reses perorangan masa persidangan II Tahun Sidang 2018-2019 ke Provinsi Sumut sejak 22-30 Desember 2018.

BacaDitahan KPK, Muslim Simbolon Bilang Begini ke Masyarakat Asahan-Tanjung Balai

BacaSungai Bilah Meluap, Jembatan Gantung Terputus, 12 Orang Hanyut dan Selamat

Hadir dalam pertemuan itu, para kepling se-Labuhanbatu, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan warga sekitar Rantauprapat.

Mora Tahan Hasibuan, mewakili masyarakat mengungkapkan jika keberadaan Erik Atrada sebagai putra asli Rantauprapat yang sekarang ini mengabdi sebagai wakil rakyat di senayan akan mampu membawa perubahan di Kabupaten Labuhanbatu.

Share this: