Balapan Ala MotoGP di Tanjungbalai ‘Makan Korban’, Pemotor Tewas Ditabrak

Share this:
BMG
Petugas Sat Lantas saat melakukan olah TKP kejadian laka lantas yang menewaskan seorang pengendara di jalan lingkar Utara, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjungbalai, Senin (4/4/2022) pagi.

TKP Sering Dijadikan Ajang Balapan Liar

Kasat Lantas Polres Tanjungbalai AKP HW Siahaan mengungkapkan, Jalan Lingkar Utara, penghubung antara Kota Tanjungbalai dengan Kabupaten Asahan, selama ini, kerap dijadikan warga sebagai lokasi balapan liar dan ramai saat sahur.

“Biasa memang selalu ada anggota patroli di sana. Jadi, selama ini seperti kucing-kucingan. Sudah sering. Biasanya, mereka mainnya tengah malam, karena bulan puasa ramainya habis sahur,” ujarnya.

Untuk diketahui, sehari sebelumnya, pada Minggu (3/4/2022), dari pukul 05.00 WIB – pukul 08.00 WIB, Sat Lantas Polres Tanjungbalai telah melakukan razia mengantisipasi balapan liar.

Sebanyak 33 sepeda motor ditahan di Mapolres Tanjungbalai, pada hari pertama bulan Ramadhan, Minggu (2/4/2022).

BacaBalapan Liar Berujung Tabrakan di Inti Kota Siantar

BacaMengenal Berbagai Macam Gejala Selip saat Berkendara

Dari razia itu, sebanyak 33 sepeda motor ditahan pada hari pertama bulan Ramadhan.

“Kita imbau pengguna jalan, terkhusus orangtua agar sama-sama mengawasi anaknya,” pungkas Siahaan.

Halaman Sebelumnya <<<

Share this: